FTP (File Transfer Protocol) ialah suatu protokol yang berfungsi untuk tukar-menukar file dalam suatu network yang menggunakan TCP koneksi bukan UDP. Atau juga dapat diartikan sebuah protokol Internet yang berjalan di dalam lapisan aplikasi yang merupakan standar untuk pentransferan berkas (file) komputer antar mesin-mesin dalam sebuah internetwork. Dua hal yang penting dalam FTP adalah FTP Server dan FTP Client. Sedangkan Proftpd itu sendiri berarti sebuah Aplikasi yang di gunakan untuk melakukan transfer data atau sama juga dikenal dengan FTP(file transfer protokol).
FTP merupakan salah satu protokol Internet yang paling awal dikembangkan, dan masih digunakan hingga saat ini untuk melakukan pengunduhan (download) dan penggugahan (upload) berkas-berkas komputer antara client FTP dan server FTP.
Langsung saja nihhh...
Langkah-langkahnya :
1. Pertama buka Terminal, langsung masuk Root (superuser). Kita install terlebih dahulu paket FTPnya, saya menggunakan proftpd. Dengan cara ketikkan perintah "apt-get install proftpd" > Enter.
Setelah itu akan ada konfirmasi. Kita ketikkan Y > Enter.
2. Langkah berikutnya, akan muncul tampilan konfigurasi proftpd pilih "Standalone" > Enter.
3. Setelah kita Konfigurasi file proftpd. Dengan ketikkan perintah "nano /etc/proftpd/proftpd.conf" > Enter.
Berikut adalah isi dari file proftpd.conf yang belum di ubah.
Kita Ubah pada "ServerName" sesuai dengan nama domain server yang telah kita buat sebelumnya. Misal: mustofar.com
Kemudian pada baris paling Akhir kita tambahkan Script seperti gambar berikut :
Setelah itu kita Simpan dengan cara klik CTRL+X lalu Y > Enter.
4. Kita Restart proftpd, dengan ketikkan perintah "/etc/init.d/proftpd restart" > Enter.
5. Setelah itu kita buat user sesuai dengan isi file proftpd.conf tadi. karena tadi saya masukkan mustofa99, jadi saya ketikkan user mustofa99. Dengan cara ketikkan perintah "adduser mustofa99" > Enter.
Lalu kita Buat Password sesuai keinginan.
Kemudian kita isikan parameter, seperti berikut:
Jika sudah, maka akan muncul konfirmasi kita ketikkan Y > Enter.
6. Selesai, Kemudian kita buka Browser, dalam membuka ftp di browser ada 2 cara yaitu :
#Pertama,kita ketikkan di url dengan perintah ftp://ipserver misal " ftp://172.17.11.2"
#Kedua, anda juga bisa membuka menggunakan domain anda yang sudah dibuat tadi, misal " ftp://mustofar.com "
7. Kemudian masukkan Username dan password.
Maka akan muncul tampilan dari ftp yang sudah kita konfigurasi tadi.
Nah, selesai sudah....cukup mudah kan sobat...SEMOGA BERMANFAAT..
Selamat mencoba...GOOD LUCK..
Ok
ReplyDelete