OSI (Open Systems Interconnection) ialah sebuah model referensi arsitektur antarmuka jaringan yang dikembangkan oleh ISO yang kemudian menjadi konsep standard komunikasi jaringan di hampir semua perangkat jaringan. Tujuan utama penggunaan model OSI adalah untuk membantu desainer jaringan memahami fungsi dari tiap‐tiap layer yang berhubungan dengan aliran komunikasi data.
Sejarah OSI
Pada dahulu sekitar era 70-an, banyak perusahaan software yang membuat
System Network Architektur (SNA), yang antara lain IBM, Digital, Sperry,
burough dsb. Masing-masing perusahaan tersebut membuat aturan-aturan
yang antara satu sama lain berbeda, misalkan IBM mengembangkan SNA yang
hanya memenuhi kebutuhan komputer-komputer yang menggunakan SNA produk
IBM. Apabila ingin dihubungkan dengan SNA produk digital tentunya tidak
bisa, hal ini disebabkan protokolnya tidak sama . Analoginya, misalkan
anda berbicara dengan bahasa Jawa, tentunya akan dimengerti pula orang
lain yang juga bisa berbahasa Jawa, misalkan anda berbicara dengan orang
sunda, apakah bahasa anda dapat diterima oleh orang tersebut? tentunya
tidak? masalah ini bisa diselesaikan jika anda berbicara menggunakan
bahasa standar yang tentunya bisa dimengerti lawan bicara anda. Sebelum munculnya model referensi OSI, sistem jaringan komputer
sangat tergantung kepada pemasok (vendor). OSI berupaya membentuk
standar umum jaringan komputer untuk menunjang interoperatibilitas antar
pemasok yang berbeda. Dalam suatu jaringan yang besar biasanya terdapat
banyak protokol jaringan yang berbeda. Tidak adanya suatu protokol yang
sama, membuat banyak perangkat tidak bisa saling berkomunikasi.
Masalah utama dalam komunikasi antar komputer dari vendor yang
berbeda adalah karena mereka mengunakan protocol dan format data yang
berbeda-beda. Menghadapi kenyataan ini, kemudian The International
Standard Organization (ISO) pada sekitar tahun 1980-an, meluncurkan
sebuah standar model referensi yang berisi cara kerja serangkaian
protokol SNA. Model referensi ini selanjutnya dinamakan Open System
Interconnection (OSI).
Model Referensi OSI terdiri dari 7 buah bagian / layer yang
masing-masing layer mempunyai tugas sendiri-sendiri. dikarenakan OSI
terdiri dari 7 macam layer, maka model referensi OSI seringkali disebut
OSI 7 Layer.
Berikut gambar OSI Layer beserta Protokol nya :
Nah, itu sobat penjelasan sedikit tentang OSI Layer...
Mohon maaf jika ada kesalahan.....SEmoga bermanfaat..
GOOD LUCK...
thanksss info nya
ReplyDelete